Awas! SMS 'Mama Minta Pulsa' Masih Marak
Hati-hati jika mendapatkan kiriman pesan SMS tak dikenal. Pasalnya, beberapa hari ini muncul nomer tak dikenal yang dikirim dengan dalih mengaku-ngaku sebagai "Mama" dan meminta kiriman pulsa senilai Rp.20 ribu.
Salah satu yang menjadi korbannya adalah Ny. Nur Aisyah (30) asal warga Kota Probolinggo. Dia mengaku mendapatkan sebuah pesan pendek SMS dari nomer 085299758398.
Nomer tersebut mengirim pesan "Beliin dulu, mama pulsa simpati 20 rb di nomer baru mama, ini nomernya 081244209949 secepatnya penting sekali, nanti
mama ganti uangnya sekarang mama tunggu". "Saya sempat kaget begitu mendapatkan pesan itu. Saya kira suami saya yang meminta pulsa," tutur perempuan itu menceritakan.
Ny. Nur Aisyah sempat pergi ke conter dan hendak membelikan pulsa untuk nomer tersebut. Namun dia merasa ragu dan menelpon suaminya. "Ternyata suami saya tidak minta pulsa," katanya kepada beritajatim.com, Kamis (16/9/2010).
Selain Ny. Nur Aisyah, salah seorang warga Kecamatan Kademangan bernama Yusuf mengaku ditipu oleh seorang penirim pesan SMS yang tak dikenal. "Kalau saya sempat membelikan pulsa dan mengirim ke nomer tak dikenal itu,"akunya.
Menurut dia, isi kalimat pesan SMS itu sama persis dengan yang dialami oleh Ny. Nur Aisyah. "Ya isinya sama seperti itu. Dia nyebut-nyebut mama. Nanti uangnya diganti," katanya.
Merasa ditipu dengan nomer tak dikenal tersebut, Yusuf kemudian menelpon balik ke nomer asing itu. Namun setelah ditelpon nomer tak dikenal itu sudah tidak aktif lagi.
sumber berita: beritajatim.com
sumber foto: bigwisu.com; hsgautama.multiply.com
saya selalu bertanya kenapa harus "mama" yang minta dibelikan pulsa padahal anak mama juga lebih membutuhkan pulsa,,,,,,,
ReplyDeleteiya sob,,,,,,
ReplyDeleteni kayaknya contoh mama "durhaka" kpd anaknya,,,,
abis ngeposting artikel ini, eh besoknya aq jg dpt sms dari "mama" durhaka itu. beneran,,,,